Kamera Pertama Ghandy November untuk ngevlog, dan Gear yang digunakan

Oleh: Ghandy November

Hallo guys apakabar kalian semua?

Jadi postingan kali ini aku buat karena banyak dari kalian yang bertanya di kolom komentar instagram dan youtube tentang kamera ataupun gears yang aku gunakan saat motovlog. Oke kita mulai aja, sebenarnya dari awal aku buat motovlog semua gear yang aku gunakan itu serba sederhana dan bisa dikatakan gear termurah dibandingkan yang lainnya.

1. Kamera apa yang aku gunakan?
Pertama kali aku beli kamera yang merk nya Action Cam w9 1080p wifi. aku lupa harga pastinya berapa, waktu itu kalau gak salah dengan ongkir sekitar 500 ribu-an. Jadi aku beli kamera ini di situs jual beli online, kayak Tokopedia atau bukalapak. Menurut aku inilah action cam yang paling murah namun punya kualitas yang cukup baik. Khususnya untuk video, aku rasa spesifikasinya sudah okelah dan real HD 1080p . Dengan harga segitu kalian udah bisa dapatin sebuah kamera lengkap dengan aksesoris nya seperto; mounting helm, waterproof, dan berbagai mounting lainnya.

Tapi kekurangannya adalah, kamera ini tidak memiliki port untuk microphone eksternal. Jadi dulu aku mengakalinya dengan merekam suara melalui handphone. Jadi kamera hanya merekam gambar saja, sedangkan suaranya direkam secara terpisah di handphone. Tapi harus dengan kondisi real ya, artinya prosesperekaman di waktu yang sama. Setelah itu barulah nanti saat proses editing, suara dan gambar disatukan.

Setelah kurang lebih 3 bulan menggunakan metode tadi, aku mulai memberanikan diri untuk memodifikasi kamera ku itu. Cara nya aku gak bisa jelasin disini, karena aku juga mengalami kegagalan hampir 3 kali. Mungkin kalian bisa lihat tutorialnya yang banyak di youtube.

2. Video Editor apa yang aku gunakan?
Video Pad. Yap, benar sekali. software yang tidak terlalu besar ukuran nya dan mudah digunakan. kalau gak salah sekitar 7mb. kalian bisa cari dan download aja di situ-situs seperti gigapurbalingga.com .

Alasannya kenapa aku pakai software ini, karena spesifikasi komputer yang aku miliki waktu itu hanya mampu menjalankan video pad. Mungkin bisa menjalankan Sony Vegas ataupun adobe premiere, tapi tentunya lambat dan komputer bisa error.

Bukan berarti Video Pad tidak layak digunakan ya, justru menurutku videopad punya fitur yang cukup lengkap bahkan kalian bisa editing greenscreen disana. Jadi buat kalian yang memang tidak memiliki komputer ataupun laptop spec dewa, bisa cobain editor yang satu ini.

3. Helm yang aku gunakan ?
Merk BMC, half face. upps sorry, di awal-awal aku pakai helm gratisan merk Hond*. Miskin kali lah motovlogger yang satu ini ya kan ? hahaha . Ya aku gak masalah sih mau dibilang apa, menurut ku yang ku beli dan kugunakan adalah apa yang aku butuhkan dan sesuai dengan isi dompet ku. Lebih malu mana beli barang sendiri walaupun murah, atau bangga-banggain barang hasil duit orang tua. hehe

Sebenarnya untuk helm half face aku gak terlalu rekomendasikan ya. karena noise angin nya akan sangat terasa ketika suara direkam. Aku mengantisipasi hal itu dengan cara memperlambat laju motorku saat berbicara, dan itu susah.

4. Sepeda Motor
Seperti yang kalian lihat di Channel Ghandy November, aku cuma pakai motor matic Honda Beat keluaran tahun 2011. Udah murahan, butut lagi ya kan. hehehe . ya gapapa sih. Itu lah adilnya konten motovlog, yang dilihat orang itu bukan hanya seberapa bagus dan mahal motor beserta gear mu, tapi seberapa menarik konten video yang kalian buat.

Coba pikir, kalau saja Jodie Motovlog HD jarang upload video dan kontennya gak bagus, aku rasa belum tentu Jodie bisa terkenal seperti sekarang. Karena konten-kontennya yang berkualitas lah yang membuat Jodie bisa di terima oleh orang banyak dan menjadi influencer bagi para motovlogger di Indonesia.

Nah dari keempat gear diatas apa ada yang berubah saat ini? pastinya aku harus memperbaiki kualitas. Itulah kenapa aku mengganti helmku dengan helm full face, merknya tetap BMC, helm termurah menurutku tapi gak murahan. Sedangkan kamera, sekarang aku pakai Xiaomi yi International. Untuk merekam suaranya aku menggunakan Digital Voice Recorder yang bisa kalian beli di toko-toko online. Soal motor? aku masih setia dengan Honda Beat yang lincah dan gesit. Hehehe

Yap sekian dulu penjelasan ku tentang gear yang aku gunain saat motovlog. Semoga menambah sedikit pengetahuan buat kalian. Intinya sih tidak semuanya bisa dinilai dari harga, kalau kalian punya gear yang keren dan mahal tentunya bagus, tapi harus diiringi dengan kualitas video dan konsistensi. Kalau tidak tetap saja gear kalian itu tidak ada gunanya. Salam satu aspal guys....

Ghandi Biru

No comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar dengan sopan, segala kritikan dan saran akan saya terima dengan senang hati asalkan terhindar dari kata-kata yang mengandung unsur porno, sara, dan kata-kata yang tidak menyenangkan.

www.lowongankerjababysitter.com www.lowongankerjapembanturumahtangga.com www.lowonganperawatlansia.com www.lowonganperawatlansia.com www.yayasanperawatlansia.com www.penyalurpembanturumahtanggaku.com www.bajubatikmodernku.com www.bestdaytradingstrategyy.com www.paketpernikahanmurahjakarta.com www.paketweddingorganizerjakarta.com www.undanganpernikahanunikmurah.com

Instagram